Resep Asam Pedas Udang Dijamin Yummy !!!
Asam Pedas Udang - Kelezatan masakan hidangan dengan bahan seafood di Indonesia memang sudah tidak diragukan lagi. masakan udang asam pedas ini bisa jadi salah satu makanan yang bisa menjadi rekomendasi bagi anda para pecinta seafood.
Hewan bercangkang yang satu ini bisa jadi merupakan salah satu primadona dikalangan para pencinta seafood. udang jika diolah dengan benar, hewan yang satu ini akan menjadi hidangan yang memiliki rasa luar biasa.
Berikut resep masakan berbahan udang yang dimasak dengan rasa asam pedas. bagi yang penasaran simak resepnya dibawah ini.
Bahan-bahan:
Hewan bercangkang yang satu ini bisa jadi merupakan salah satu primadona dikalangan para pencinta seafood. udang jika diolah dengan benar, hewan yang satu ini akan menjadi hidangan yang memiliki rasa luar biasa.
Berikut resep masakan berbahan udang yang dimasak dengan rasa asam pedas. bagi yang penasaran simak resepnya dibawah ini.
Udang Asam Pedas
![]() |
Asam Pedas Udang |
by: ig@lusiaa_vv
Bahan-bahan:
- 450 gr udang
- 1 sdm asam jawa
- 1 sdm saos tiram
- 2 sdm saos sambal
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- 2 sdm minyak goreng
- 100 ml air
- 4 siung bawang putih
- 8 buah cabe keriting
- 1/2 ruas kunyit
- Bersihkan udang lalu marinasi dengan bumbu halus, selama kurang lebih 30 menit.
- Kemudian remas-remas asam jawa dengan 100 ml air, saring buang ampasnya.
- Selanjutnya didihkan asam jawa, lalu masukan udang, saos tiram dan saos sambal masak sampai saos mengental.
- Masukan sedikit garam dan gula secukupnya.
- Terakhir tambahkan dua sendok makan minyak goreng, aduk sampai merata dan cek rasa, jika masih terasa kurang bisa ditambahkan gula dan garam secukupnya.
- Angkat dan siap untuk disajikan.